Cara Mengubah Log On Screen Windows 7 Seperti Windows 8 Tanpa Aplikasi


           Assalamu'alaikum wr.wb,
       Bosan dengan tampilan Log on Screen Windows 7 kamu? Pengen kayak Windows 8 seperti gambar diatas? Bisa Gak ya? Jawabannya sudah pasti bisa. Kita dapat dengan mudah mendapatkan tips mengubah logon screen windows 7 kita seperti windows 8 di internet saat ini, tetapi tentunya menggunakan aplikasi tambahan yang perlu kita install di pc kita.
     Tentunya masih banyak diantara kita yang masih ragu untuk menginstall aplikasi-aplikasi semacam itu di pc kita, ya apalagi alasannya kalau tidak "Takut PC kenapa-napa" atau "Ntar PC jadi lemot", ya saya pun sepemikiran dengan anda. Tapi kita dapat melakukan langkah antisipasi sebelum menginstall aplikasi-aplikasi yang masih kita ragukan kualitasnya. Bagaimana sih caranya? kita dapat membuat System Restore sebelum menginstall aplikasi-aplikasi tersebut.
          Nah, balik lagi ke topik kita hari ini, lalu bagaimana caranya mengubah log on screen windows 7 seperti windows 8 tanpa aplikasi? Sebenarnya sih yang akan diulas hari ini lebih tepatnya bukan log on screen sih, tetapi lebih ke screen saver. Jangan kecewa dulu, karena tampilannya "Persis" seperti windows 8 seperti gambar dibawah ini.







            Nah, bagaimana? Apakah anda tertarik? Tunggu apalagi, cuss download Disini
*Note || Apabila dimintai password : kampus-programmer.blogspot.co.id

            Kalau sudah di download, langkah selanjutnya adalah extract rar dan copy atau move folder MetroClock dan file MetroClock.scr ke "%windir%\System32" atau "C:\Windows\System32".
Setelah itu Setting ScreenSaver dengan cara klik kanan pada desktop, pilih Personalize, pilih ScreenSaver, lalu pilih MetroClock, atur waktu sesuai yang anda inginkan.

             Berikut video tutorialnya :




            Selamat Log On Screen Windows 7 anda tampak seperti Windows 8.

Source Screen Saver : http://dejco.deviantart.com/
Previous
Next Post »
0 Komentar